[Review] Clannad After Story : Hidup yang Terikat Makna (Part 1)

Pernahkah kalian ingin mendambakan suatu hidup yang berkeluarga? Mungkin inilah dambaan maupun keinginan semua orang saat ini yang merasakan kehidupan keluarga. Kehidupan keluarga dari awal hingga akhir adalah hal yang sangat susah untuk dijalani. Tetapi dengan tekat yang baik beserta dukungan lingkungan, kita akan menjadi keluarga yang baik serta kehidupan kedepan akan jauh lebih baik.
Clannad After Story
Clannad After Story 
© Visual Art's/ KEY / Kyoto Animation
Mengusung sebagai cerita lanjutan dari Anime yang serupa. yang mulai mengisahkan bagaimana kehidupan keluarga dari Nagisa dan Tomoya yang semakin mengarah pada babak akhir. Pada segmen inilah kita akan merasakan bagaimana sang kedua tokoh akan lebih itensif lagi karena itulah cerita setelah cerita, Clannad After Story. Apakah yang dapat membuat anime ini benar-benar menarik? So check it dot.

--> Skip Part 2

Plot

Setelah kisah ikonik dimana kisah yang berlanjut antara Tomoya dan Nagisa mengisahkan babak baru setelah peristiwa drama monolog yang dihadirkan oleh Nagisa Furukawa itu sendiri. Kisah berlanjut begitu kental dimana kedekatan dan keserasian mereka semakn terlihat semakin dekat dan mendekat.

Setelah kelulusan yang ia hadapi, kehidupan bagaikan tantangan berat akan dihadapi oleh mereka. Dimana masa depan bagi dua sejoli ini untuk berhubungan jauh lebih dekat dan jauh lebih intim lagi. Melalui dedikasi yang tinggi, kesatuan tujuan sang pasangan muda, dan mendorong maju untuk menghadapi berbagai rintangan. Apakah tantangan kedepan yang akan dihadapinya?

Ada cerita dibalik cerita

Sejujurnya dibalik cerita Clannad tersimpan cerita lagi yang benar-benar mengisahkan kota yang ada di Clannad. Kota yang dihuni oleh Tomoya menyimpan berbagai kenangan manis yang tertanam di dalamnya. Kenangan itu muncul dari hati setiap pemain dan penduduk yang ada di dalam kota yang penuh dengan kenangan ini. Apakah semuanya itu?

Bagian Pertama : Pembuka - Mei/Sunohara

Bagian ini menurut saya pada 4 episode awal sebagai pembuka yang menyegarkan. Dibuka dengan pertandingan baseball yang dilakukan orang kampung bersamaan dengan ahli tim baseball. Permainan Baseball ini telah memberikan pengalaman kedekatan antar keluarga yang dibentuk dari sebuah perminan Baseball. Tetapi yang lebih aneh disini dimainkan oleh beberapa wanita yang terlihat sangat strong. Termasuk Tomoyo dan juga Mei yang bisa memukul kasti dengan hebat meskipun gelar cewek Dan ditutup dengan kebersamaan keluarga yang bahagia.
Clannad After Story
Mei Sunohara
© Visual Art's/ KEY / Kyoto Animation
Lalu permintaan Mei sang adik Sunohana. Tetapi pembawaan yang diberikan berasa cukup menyegarkan sebagai awal dari pendekatan sang Tomoya dengan keluarga Sunohana. Dimana Mei-chan sebagai adik yang harus dilindungi Sunohara. Tetapi sang kakak ini hanya mengangap sebelah mata kepada adiknya. Sehigga bagian ini cukup menggelitik sebagai bagian terlucu awal yang menarik. Bagian ini sangat dasar yang baik.

Bagian ini sendiri menjelaskan kepeduliaan terhadap keluarga bahkan terhadap Pacar sendiri.

Bagian Kedua : Ibu Asrama Misae Sagara

Jujur bagian ini cukup berbeda dari yang pertama. Karena 2 Episode menyajikan keunikan dalam Ibu Asrama ini dan masa lalu yang begitu berharga dalam hidupnya selama menjadi seorang ketua OSIS yang diikuti oleh seorang cowok yang merupakan jelmaan kucing itu sendiri. Cerita yang terlihat aneh tetapi menarik. Dimana sang Misae Sagara saat masa muda memiliki kenalan cowok yang sangat amat misterius yang mengikut sang Misae. Tetapi lama kelamaan perasaan cinta itu timbul
Clannad After Story
Misae Sagara
© Visual Art's/ KEY / Kyoto Animation
Pada bagian ini cukup benar-benar penuh kefantasian yang aneh. Dimana jelmaan cowok yang telah meninggal menjadi arwah yang akan mengabulkan permintaan sang Misae. Tetapi hal inilah yang menjadi suatu hal yang penuh cerita masa lalu yang keren. Ditambah konflik yang kecil tapi mengandung perasaan mendalam. Pengemasan masa lalu dan komedi dengan baik. Penutup dimana episode yang benar-benar melegakan.

Satu permintaanku adalah "Selamanya disamping ku, teruslah mencintaiku selama-lamanya"

Bagian Ketiga : Yukine Miyazawa

Pada bagian perang gang inilah adalah suatu hal yang benar-benar aneh sekaligus unik. Dimana dua geng tidaklah bersatu dan tidak akan pernah bersatu. Antara geng yang dipimpin oleh kakaknya Yukine, dengan geng yang dipimpin oleh pemain lain. Hal ini sangat amat bertentangan dari tema keluarga dimana harus menyatukan antar keluarga. Tetapi yang dibawa pertempuran yang melibatkan banyak musuh dan pertempuran dua kelompok geng.

Tetapi satu permintaan dari Kazuto Miyazawa. Permintaan inilah yang membuat semuanya menyatu berbagai teman dan geng. Kazuto adalah ketua geng terkuat dari sebelah dan tidak akan pernah pernah kalah. Dirinya adalah orang yang sangat dicari oleh Yu dan Yukine. Tetapi dimanakah dia Kazuto saat ini?
Clannad After Story
Perhomatan Terakhir
© Visual Art's/ KEY / Kyoto Animation
Kazuto memiliki permintaan yang permintaanya untuk menyatukan antar geng yang ada. Tetapi Kazuto telah meninggal dan ingin permintaanya kepada sang adiknya. Dimana sang adik Yukine telah benar-benar harus menyelesaikan konflik yang keras ini. Jujur permintaan ini ditutup dengan hal yang benar-benar keren.

Aku secara pribadi ini merupakan hal yang unik. Disinilah yang menjadi konflik terberat dan semakin berat untuk menghidupkan orang yang meninggal. Disamping itu juga pertarungan antara Tomoya dan Sasaki adalah bagian yang menarik dimana Tomoya anak SMA berkelahi dengan ketua geng yang notabenenya selalu kuat dan terbiasa bertarung. Tetapi ditutup dengan penyejuk yang dingin.

"Kenapa... Kenapa kalian Harus Berkelahi. Apakah salahnya?? Berhentilah Berkelahi.."

Bagian Keempat : Jahatnya Kehidupan

Episode berikutnya menjelaskan Nagisa itu sendiri bersamaan dengan Tomoya. Dimana Nagisa harus tertinggal kelas satu tahun untuk lulus karena penyakit yang dideritanya telah kambuh. Hal ini yang membuatku kagum dimana Nagisa yang memiliki penyakit lemah mau meninggalkan kelas sekali lagi hanya karena penyakitya kambuh. Gadis yang cukup kuat meskipun harus lulus setelah 5 tahun, yang padahal kelulusannya harus 3 tahun.
Clannad After Story
Kerasnya hidup
© Visual Art's/ KEY / Kyoto Animation
Lalu disambung bagaimana Tomoya menghabiskan seharian untuk mendapatkan pekerjaan yang layak bagi lulusan SMA yang tidak memiliki kemampuan apa-apa. Ditambah dengan permasalahan nagisa dimana club drama ditutup. Bagian ini adalah bagian dimana mengajarkan kita akan kerasnya hidup setelah lulus sekolah maupun perkuliahan. Jujur bagian ini mengajrkan bahwa kehidupan sangatlah sulit tanpa orang yang ada disamping kita.

Pendekatan antara Tomoya dan Nagisa ini dilanjut pada penyesalan sang Yoshino, lalu kelulusan Nagisa dan juga kegagalan dalam mendapatkan pekerjaan di luar kota karena ayah Tomoya mengacaukannya. Penderitaan yang diderita orang baru lulus. Kerasnya kehidupan diwarnai hal yang sejuk yang pada akhirnya Tomoya dan Nagisa menikah. Tapi Syarat yang benar-benar keras adalah harus berhasil memukul bola kasti karena tangan kanannya terluka.

Pembawaan ini telah memberikan arti dimana kehidupan sangatlah berat, penuh tantangan dan perlu banyak belajar dari kisah hidup yang ada. Ku rasa pembawaan inilah yang menjadi nilai yang keren. Jalani kehidupan meskipun sejahat apapun itu..

Bagian Kelima : New Life

Latar belakang yang telah diberikan telah membawanya kepada kehidupan rumah tangga yang sangat amat sulit. Berusaha untuk menjalaninya dengan baik meskipun banyak sekali tantangan harus dilalui oleh mereka. Kehidupan keluarga sangat amat menyenangkan jika bersama menjalaninya dengan sehati dan sejalan.

Meskipun memberikan bagian yang mengajarkan tentang kekeluargaan, tetapi penutup yang amat sangat menguras air mata. Dimana sang Nagisa Hamil, melahirkan, lalu meninggal. Hal inilah yang menjadikan saya sangat amat sedih. Bercampur aduk karena kesedihan, ditambah sangat amat tidak percaya. Mencapai bagian ini mulailah emosional yang mengalirkan air mata.
Clannad After Story
Kematian Nagisa, Menyedihkan.
© Visual Art's/ KEY / Kyoto Animation
Pada bagian inilah ku memberikan jempol dan memberikan sifat keluarga yang tinggi. Dimana kematian nagisa adalah bagian yang sangat emosional, ditambah dengan kesedihan seorang cowok akan istrinya yang meninggal setelah kelahiran adalah suatu kejadian yang benar-benar menyedihkan telah berhasil digambarkan dalam Clannad

Bagian Keenam : Okazaki Tomoya

Setelah meninggalnya Nagisa, Tomoya berubah menjadi orang yang sangat amat brengsek atau sangat kasar. Dirinya mengangap Tujuan hidupnya tidak ada lagi, kehilangan hati yang sebelah sangatlah sulit untuk bangkit dari kenyataan, tetapi Ushiolah dan keluarga Okazaki yang dapat menyelesaikan.
Clannad After Story
Berdamai dengan ayah
© Visual Art's/ KEY / Kyoto Animation
Ketika Tomoya bertemu Ushio adalah penyemangat hidupnya kembali. Dilanjut dengan sebuah piknik yang mempertemukan antara Okazaki Tomoya dengan neneknya adalah suatu kebetulan sekaligus hal yang benar-benar diluar dugaan tapi cukup menyedihkan. Ditambah pula kesedihan yang mendalam ketika Tomoya berhasil untuk berdamai dengan bapaknya sendiri.
Clannad After Story
Ayah yang Hebat
© Visual Art's/ KEY / Kyoto Animation
Bagian yang akan menjadi sesuatu yang pre-climaks dan puncak yang lain akan muncul. Dimana dalam bagian ini haruslah kita mengingat jasa orang tua kita yang telah membesarkan kita. Meskipun akhirnya Tomoya dapat berdamai dengan ayahnya. Ini mengigatkan penulis betapa susahnya kehidupan menjadi orang tua single parent yang menbesarkan anak.

Bagian Ketujuh : Finishing Ushio Okazaki

Ini adalah bagian terakhir dari episode-episode Clannad After Story. Meskipun setelah itu adalah recap dari Clannad dimana memberikan kesimpulan mengenai Clannad secara ringkas. Okey kita fokus pada Ushio Okazaki. okey.

Ushio adalah anak tunggal dari Tomoya dan Nagisa. Ushio hidup sebagai anak yang tidak memiliki Ibu karena meninggal. Kepergiaannya membawa dirinya harus kuat bertahan hidup bersama bapaknya. Tetapi apa yang terjadi adalah turunan dari Nagisa. Ushio memiliki badan yang lemah dan Ushio harus meninggal di detik-detik akhir dan membawa kesedihan yang mendalam bagi penulis maupun penonton.
Clannad After Story
Kesedihan memuncak
© Visual Art's/ KEY / Kyoto Animation
Jujur bagian ini dan penutup adalah bagian terbaik yang pernah ku alami. Dimana memberikan tetesan air mata meluap dalam episode ini, ditambah dengan penutup yang menyejukan jujur bagian penutup ini. Sehingga berasa sangat amat terbaik.

Kesimpulan Dibagian Ini

Cerita yang diberikan tidaklah memboringkan ditambah dengan penambahan makna yang semakin bertahap. Dimana makna inilah yang menjadikan Clannad AF adalah anime istimewa dan sebagai anime lanjutan dari Clannad. Pemaknaan yang diberikan semakin mendalam daripada yang ada di dalam sebelumnya.
Clannad After Story
Haruskah aku bertemu dengannya?
© Visual Art's/ KEY / Kyoto Animation
Secara keseluruhan plot yang diberikan tidaklah membosankan. Hal ini saya mendukungnya karena memberikan cerita latar belakang yang benar-benar baik, disambung dengan berbagai permasalahan tiap karakter pembantu. Hal ini menjadikan Clannad After Story adalah cerita penutup yang menyegarkan.

Lanjut ke part 2

Komentar Facebook
0 Komentar Blogger

0 komentar

Post a Comment

Silahkan Tinggalkan Komentar di Blog ini