[Review] Shingeki no Kyojin Season 1 Part 1 : Berjuang dalam Neraka

Spoiler : Pada bagian ini saya akan mereview bagian awal dari Attack on Titan sendiri yang dijalankan dalam Episode 1-13 Dimana bagian part inilah yang dibahas dalam bagian pertama (Season 1 part 1).

Hidup dalam sangkar burung adalah sesuatu yang benar-benar tidak bebas bagi seorang burung. Burung yang harus terbang dan bebas mau enggak mau jadi hewan peliharaan yang tidak dapat merasakan kebebasan. Kebebasan adalah hak seseorang secara bebas untuk merasakan dunia luar. Demikiankan suatu atmosfer pertama kali yang  saya rasakan dalam sangkar burung Dinding Sina Rose Maria. Manusia hidup dalam penyiksaan dimana kebebasan untuk keluar adalah neraka, dan di dalam untuk berlindung adalah penyiksaan.
Shingeki no Kyojin Season 1 Part 1
We Are Corp.
© Wit Studio
Yap benar, sebenarnya pada bagian review ini adalah Shingeki no Kyojin / Attack on Titan dengan segudang berbagai kesedapan di dalamnya. Memang kali ini kita mendapatkan suatu pengulasan setengah dari season 1 dikarenakan season 1 ini diulas dalam 25 episodik. Dimana adanya pemisahan yang jelas dalam opening anime ini. Tetapi juga adanya cerita yang benar-benar solid dan kompleks dalam anime ini. Langsung saja kita review anime yang merupakan isinya para pemabuk ini.

Plot

Kehidupan manusia tinggallah sedikit lagi, tidak ada yang tersisa selain mereka yang terdapat di dalam dinding. Di luar dinding terdapat para raksasa yang siap memakan manusia. Ketika mereka berusaha untuk keluar dalam dinding, pasti jawaban secara singkat, mereka akan mati dimakan raksasa. Tidak ada yang akan berhasil keluar dinding tanpa bantuan sang penjelajah. Manusia dalam dinding tidak dapat menjalani hidup lebih baik lagi selain berharap pada pencipta dan hidup selayaknya burung di dalam sangkar. Kematian dalam neraka di bumi selalu mengincar pada kehidupannya.
Shingeki no Kyojin Season 1 Part 1
Dinding Jebol
© Wit Studio
Suatu hari, dinding yang terbangun ribuan tahun lalu oleh leluhur telah bolong oleh titan yang sangat tinggi. Dengan kemampuan yang sangat luar biasa dibantu oleh penjebol dinding lainnya telah merusak ekosistem di distriknya Eren, Mikasa, dan Armin. Membuat semua orang yang tak selamat dimakan oleh berbagai meanless titan. Hingga suatu saat, ibu Eren yang tak bisa menyelamatkan dari genggaman titan dan termakan. Karena berbagai titan yang begitu menyakiti hati Eren. Eren mempunyai dendam untuk menghabisi seluruh titan di muka bumi, dan hingga saat usia muda. Eren memasuki akademi militer dan siap menghabisi berbagai titan yang rakus tersebut. Bagaimana perjalanan ketiga orang ini untuk menghabisi titan yang ada?

Berjuang dalam Neraka

Sesuatu yang mustahil dapat dilakukan oleh orang biasa. Ketika berada dalam suatu perjuangan tanpa henti di dalam kehidupan manusia. Mereka yang berjuang dalam kondisi ini sangatlah sulit untuk menerima takdir mereka. Mereka hidup dibawah neraka dunia yang menyiksa para manusia saat ini. Bahkan dunia ini penuh ketidak adilan yang sangat tertuang di dalamnya Bahkan kalaupun kita akan beralih ke season 3 part 1, kita akan melihat kebobrokan yang ada dalam politik.
Shingeki no Kyojin Season 1 Part 1
Mother....
© Wit Studio
Begitu banyak karakter yang terlihat pengecut, seakan-akan kuat dalam menghadapi berabgai titan tetapi berhenti begitu saja ketika pertama kali menghadapi masalah. Tetapi dibalik neraka dunia ini, mereka tetaplah para prajurit yang patut untuk dikasih Jempol yang bertahan sampai akhir. Sesuatu hal yang ingin disampaikan dan atmosfer pertama saya melihat anime ini. Tanpa spoiler sepeserpun, anime titan ini telah menunjukkan taring terbaik yang ia miliki. Memang membawa pengawalan dan perjuangan yang berada di neraka bumi yang terbaik.
Shingeki no Kyojin Season 1 Part 1
Berjuang untuk itu
© Wit Studio
Dalam perjuangan neraka ini, masih menyimpan misteri dimana kita dibawakan untuk melawan para titan. Siapakah musuh kita sebenarnya? Siapakah yang ikut dalam misi ini? dan Siapa yang menjadi musuh dibalik selimut ini, siapakah yang akan harus mati perjuangannya. Perlu kita simak baik-baik dalam episode berikutnya. Dan penuh dengan misteri dalam anime Attack on Titan yang mesti perlu diungkap lebih dalam dari Attack on Titan. Meskipun menimbulkan berbagai teori dibalik anime ini.

Pendekatan karakter yang Baik

Meskipun hanya sekedar pemain pembantu, tetapi karakteristik yang dibawakan jauh lebih baik dan lebih mengenang pada setiap karakter yang ada. Memang pengambilan dan pendekatan karakter yang terbaik telah diberikan oleh Wit Studio dalam membawakan anime Attack on Titan. Pendekatan ini telah menimbulkan raa simpati terhadap berbagai karakter yang ada, khususnya juga karakter yang sering bersimpati terhadap karakter utama beserta teman-temannya.
Shingeki no Kyojin Season 1 Part 1
Our Friend
© Madhouse
Pendekatan karkateristik ini telah membawa anime attack on titan jauh lebih bermakna. Memang kematian sang Marco adalah suatu hal yang menyakitkan bagi Jean, tetapi perlu patut dipertanyakan, kenapa pasukan terbaik Marco dapat mati dengan mudah oleh meanless titan ini? Cukup begitu keren dibawakan dengan emosional dan penuh kesedihan di dalamnya.

Pembawaan Penuh Emosional

Sebagai anime yang tidak sengaja menyukai anime ini. Episodik awal hingga akhir mempertemukan berbagai hal yang benar-benar keren untuk dipandang dalam Shingeki no Kyojin. Dibawakan dengan penuh emosional dalam anime ini. Hal ini terihat dalam pembawaan animasi, sound, dan visual yang penuh dengan kenangan indah dan bumbu emosional setiap jalannya dan alur yang dibawakan.
Shingeki no Kyojin Season 1 Part 1
Lost Human... Never get hope
© MadHouse
Sejujurnya, benar yang saya rasakan dalam anime Shingeki no Kyojin dapat mengalihakn perhatian saya dan mengikuti alur secara pelahan. Pembawaan yang diberikan begitu keren sehingga tidak heran saya mengikutinya dengan baik. Pembawaan yang sangat emosional ini terlihat cukup keren dibawakan oleh Studio Wit Studio. Serta penekanan antara cerita, visual, musik, dan karakteristik berasa keren.

Penuh dengan Kejutan dan Twist

Ketika Eren harus mati dimakan titan, adalah suatu kejutan yang sangat memukul penonton di kala itu. Memang kita diperlihatkan karkater utama yang mati begitu singkat diawal episode adalah sesuatu yang aneh menurutku, karena pada akhirnya Eren mati dan sesuatu yang membuat saya kaget seketika.
Shingeki no Kyojin Season 1 Part 1
Eren menjadi Titan
© Madhouse
Akan tetapi setelah kematian eren, salah satu hal yang membut saya terpukau dan bingung adalah Titan yang saling melawan titan, tidak ada keinginan untuk memakan manusia dan lain-lain. Ngetwist yang cukup aneh bagi saya. Karena pada hakekatnya anime ini penuh misteri, dan yang saya ungkapkan pada kesulitan dan keunikannya. Maka sangat mungkin juga kalau anime Attack on Titan selalu memakai plot twist sebagai cara terbaik untuk mengungkapkan cerita mereka.

Banyak yang nonton langsung tidak nonton lagi karena twist yang diberikan, atmosfer yang bergerak dan berubah dalam AoT ini membuat mereka tidak nyaman secara universe. Tetapi untuk atmosfer awal ini, pembawaan yang diberikan tetap baik dan plot twist tidak begitu keras diberikan di dalamnya bagian ini, dikarenakan telah dibawakan dengan santai tanpa plot twist yang tajam.

Musik yang Mengenang

Salah satu kehebatan yang dilakukan dalam anime ini adalah memiliki musik yang benar-benar terbaik dan termasuk musik yang selalu menjadi handalan tiap orang saat nonton Attack on Titan. Alasan utamanya adalah musik yang diberikan sungguh hebat. Memiliki nada yang cukup tepat dan membuat susana Attack on Titan part 1 menjadi lebih pass dan relevan. Alasan ini mendasari karena Attack on Titan adalah Anime yang penuh dengan misteri, ditambah dengan pembawaan yang sangat khas membuat anime ini cukup menjadi unggulan tiap penonton.

Salah satu hal ini terlihat dari pembawaan sang maestro musik dan pembukaan opening maupun ending dibawakan dengan baik. Linked Horizon telah memberikan racikan musik yang menyemangati jalannya Attack on Titan. Yes, opening dibawakan dengan semangat. Diracik untuk menyemangat para kaum di dalam dinding dan penganimasian dibawakan dengan indah. Karena Attack on Titan adalah anime yang terbaik, maka musik yang diberikan harusnya terbaik dan mengangkat nama Linked Horizon ke tahta nama permusikan Jepang.

Visual yang Khas dan Sadistic

Meskipun membawakan penvisualan yang lebih luas dari manga, tetapi efek kesadisan tetap kental dalam anime ini. Memang beberapa bagian dari anime ini. Dimana manusia dimakan oleh Titan, titan yang dipenggal, dan kesadisan yang keluar asap maupun darah adalah ciri khas dari Attack on Titan yang notabenenya kita melawan Titan dan Titan melawan kita.
Shingeki no Kyojin Season 1 Part 1
Penggambaran bentuk Beve
adalah ciri khas tersendiri
© Madhouse
Visual yang khas dan tidak mungkin ada yang mengikuti adalah karakter. Jujur, memang tidak ada yang bisa menandingin karkater yang khas diberikan oleh para Wit Studio untuk memisahkan Attack on Titan dengan anime lainnya. Khas inilah yang bisa saya anggap unik, dimana pembawaan anime pada umumnya karkater cukup menyatu dengan latar, tetapi penekanan karkater pada Attack on titan tidak menyatu dan memiliki dikit bevel yang menandakan karakter ini hidup. Selain itu memakan manusia adalah tingkat kesadisan yang cukup keren pula sekaligus khas lain dari Attack on Titan.

Salah satu hal lain adalah penggambaran titan yang menyerupai manusia yang haus dan tanpa busana adalah sesuatu hal yang menjijikan dan sadis. Serta memakan manusia lain adalah ide yang tidak buruk juga untuk menggambarkan bagaimana universe anime Attack on titan terbentuk.

Selain Visual yang sadis dan menegangkan, pemberian latar belakang yang mungkin adalah latar yang menarik. Dimana dikelilingi tembok, lalu hidup terpencil, disamping itu jarang ada yang lain selain penggambaran titan yang sedang lapas adalah ciri khas terbaik yang diberikan oleh sang animator kepada penonton. Tetapi terlepas dari penggambaran yang ada, memang cukup baik. Saya menilai Visual yang diberikan sangat baik.

Kesimpulan

Meskipun awal yang dibentuk dengan begitu mengesankan, karena telah universe anime yang terbaik yang telah mereka miliki dan mereka buat dengan semaksimal mungkin. Diawali dengan latar belakang yang penuh dengan misteri, perlawanan titan, dan Titan Eren adalah suatu twist yang cukup baik disamping visual dan cerita lanjutannya. Inilah yang menjadi hal yang patut nilai besar dalam anime Attack on Titan karena telah berhasil membentuk eurofia dalam menonton diawal season 1 ini.
Shingeki no Kyojin Season 1 Part 1
Masih Awal perjalanan
© Madhouse
Jujur, animasi, cerita, visual, dan pembentukan emosi tiap menonton meluber dalam satu anime ini. Jika kita mengesampingkan manga dan spoiler, kita akan menghasilkan suatu anime yang mantap semantap Attack on Titan ini. Alasan utamanya adalah Attack on Titan adalah anime action plot yang unik yang ada. Bkan karen saya penggemarnya, tetapi memang sulit untuk dinyatakan anime ini koalisi mana meskipun masih yang terbaik adalah anime sebelah. wkwkw Tetapi inilah Berjuang dalam neraka dibayang-bayangi oleh manusia titan ini.

Kelebihan :

  • Memiliki visualisasi yang keren
  • Plot yang awal yang membentuk universe dengan baik.
  • Pendekatan emosional yang baik
  • Musik yang tetap konsisten dan dibawakan relevan dengan visual maupun cerita yang khas.
  • Siap-siap Twist yang diberikan

Kekurangan :

  • Kalau belum siap kena Twist cerita. Bersiaplah.
  • Beberapa bagian visual tidak ssuai dengan manga

Nilai : 8.9 

Shingeki no Kyojin Season 1 Part 1
Bersiap melawan Titan
© Wit Studio
Bagaimana siap-siap untuk dimakan Titan atau tidak? Tulislah menurut pengalamanmu sendiri-sendiri.
Komentar Facebook
0 Komentar Blogger

0 komentar

Post a Comment

Silahkan Tinggalkan Komentar di Blog ini