[Review] Uchiage Hanabi / Fireworks : Time to the Past membawa Cinta Main-Main

Salah satu film anime yang cukup diantisipasi para penggemarnya. mengapa tidak karena pada kali ini mendapatkan Film Anime yang cukup Fresh dan cukup keren diperlihatkan dari studio yang terlibat di dalam Uchiage Hana  bi. Entah kenapa anime ini cukup dikenal karena apa yang ada dalam sebuah lagunya. Tetapi kali ini saya merasa anime perlu diperhatikan dalam beberapa sisi yang mungkin akan menarik untuk dilihat.
Uchiage Hanabi / Fireworks
Someone Special for you
© Studio Shaft
Uchiage Hanabi, secara bahasa inggris ialah Fireworks dimana merupakan anime film yang dibangun oleh studio Shaft yang sebenarnya cukup viral karena lagunya. Uchiage Hanabi sendiri memiliki judul lengkap Uchiage Hanabi, Shita kara Miru ka? Yoko kara Miru ka? merupakan anime yang cukup viral bukan karena isinya. Tetapi musik. Mengapa kami akhirnya mereview anime yang satu ini? Mengapa dan apa?

Plot

Membawa suatu cerita dimana sang pemain cowok Norimichi bersusaha untuk menonton sebuah kembang api bersamaan dengan Nazuna bagaimana bentuk dari sang fireworks ini. Norimichi sendiri berjanji untuk membawa Nazuna untuk bersama-sama melihatnya. Tetapi perjalanan untuk melihat ini sendiri adalah sesuatu yang cukup menyusahkan. Berbagai rintangan perlu dihadapi dengan susah payah.
Uchiage Hanabi / Fireworks
Berjuang menggapai nonton hanabi
© Studio Shaft
Tetapi hingga suatu sat, dirinya sadar bahwa menemukan sebuah bola kecil yang benar-benar mengubah nasib mereka. Dimana ketika melemparkan bola tersebut, maka mereka akan kembali kepada waktu yang telah lampau. Mengulang waktu yang sama dengan kejadian yang sama untuk mengerjakan hal ini. Apakah mereka akan berhasil untuk mengerjakan hal ini?

Ceritanya Tidak Mengunggah

Saya rasa pembawaan cerita sangat gampang ditebak dari awal sampai akhir bahwa usaha yang dilakukan oleh dua orang yang baru saja jatuh cinta. Memang terlihat cerita ini hanya mengulang-ulang apa yang ada dalam kegiatan yang lampau. Sang cowok berusaha menggapai apa yang diingin oleh cewek dimana hanya untuk mencapai penontonan Firework. Tetapi secara tak langsung cowok ini juga mencintai sang cewek. Sehingga ku rasa gk terlalu menunggah.
Uchiage Hanabi / Fireworks
Memang hanya fokus pada si Nazuna
© Studio Shaft
Ceritanya terlalu ringan untuk dicerna atau mungkin saya tidak menemukan cerita yang lebih keren karena yang diperlihatkan hanyalah sebagai lu berada disini, di waktu ini lalu. Lalu lu ada masalah. Lu gunain tuh bola kembali ke masa lalu. Lalu lu nyelesain deh masalah itu. Selesai. Hal in saja yang diperlihatkan sepanjang anime ini. Sungguh tidak terlalu menarik jadinya pembawaan yang diberikan hanya sebatas lu selesain masalah lalu dengan bola ini.

Selain cerita, memang anime ini berusaha dibungkus dengan komedi yang ada dalam beberapa bagian. saya melihatnya sudah cukup bagus dimana adegan guru sedang pacaran akhirnya ditampar dan beberapa terlihat sangat menggelitik. Tetapi ini hanya sebagain kecil saja. Lalu kembali kepada certa yang lebih serius lagi. Sesuatu komedi yang ku rasa tidak begitu kuat dan pengaruh besar. Sehingga cukup disayangkan.

Time to the Past membawa Cinta Main-Main

Memang cerita ini dibawakan untuk menjelaskan kegunaan bola kembali masa lalu. Tetapi percintaan yang diberikan hanya sekedar main-main. Dalam hal permainan cinta yang benar-benar jelek. Disisi Norimichi sulit ungkapin perasaan kepada Nazuna. Di sisi Nazuna sendiri hanya bermain-main akan perasaan cinta yang diberikan oleh Norimichi dimana Nazuna hanya mau menonton Hanabi.
Uchiage Hanabi / Fireworks
Cinta Kejar-Kejaran??!!?!
© Studio Shaft
Aku menilai hal ini memang wajar karena pengamaanku hanya berpusat pada time rollback dan condong untuk mempermainan cinta yang sewajarhnya adalah cinta yang murni. Tetapi sepanjang anime ini lebih condong bagaimana pendekatannya? Bagaimana permainan cinta yang diberikan tidak begitu menarik untuk diperhatikan. Memang kita menginginkan sesuai lagu yang viral kemarin bahwa cinta itu indah. Tetapi oleh karena permainan cinta adalah topik utama dalam anime ini. Maka saya tidak mengira kalau anime ini bakalan tidak menarik begitu kuat dari segi cerita.
Uchiage Hanabi / Fireworks
Bola pembawa ke masa lalu 
© Studio Shaft
Memang ini mengusahakan anime romantis dimana unsur utamanya adalah time to the past atau kembali kepada masa lalu adalah sesuatu yang ingin dilakukan dalam anime ini. Cinta yang berubah sepanjang kembali ke masa lalu adalah unsur menurutku tidak begitu kuat unsur yang diberikan. karena hanya sebatas ya begitu saja.

Penganimasian yang Baik

Sejujurnya penganimasian tidak begitu bermasalah dalam anime ini. Saya melihat background, pewarnaan, dan beberapa hal yang begitu baik dan tidak ada masalah di dalamnya. Memang tidak banyak penggambaran yang jelek dalam anime ini. Sehingga dalam penggambarannya saya menilai cukup baik dipandang sebagai anime movie yang memiliki standar penganimasian yang baik. Standar sebagai anime movie telah terpenuhi dengan baik. Bahkan dikerjakan oleh Shaft sendiri cukup terkenal misalnya saja Madoka, Nisekoi dan Bakemonogatari.
Uchiage Hanabi / Fireworks
Penganimasian terhadap background sangat pass
© Studio Shaft
Tetapi dalam penggambaran karakter dari beberapa disini kurang, beberapa penggambaran Nazuna dan Norimichi tidak begitu keren dikarenakan terlihat pemolesannya tidak begitu hidup. Penggambaran Nazuna dan juga  Saya sangat menyayangkan penggambaran karakter yang kurang enak dimata. Jadi saya sangat menyayangkan hal ini dari anime ini.

Musik yang benar-benar Menawan

Salah satu single hit yang terkenal masuk dari anime yang satu ini. Uchiage Hanabi yang mungkin bisa jadi bahan penviralkan anime ini, Yap bagian inilah yang menjadi menurutku yang sangat istimewa. Pembawaan sang lalu ini sangat keren untuk ditonton. Memang memiliki lagu indah adalah hal yang sulit untuk dibikin dalam anime yang tidak seimbang ini.

Dari lagu yang diberikan, memang terlihat begitu menarik untuk ditonton. Alasan utamanya karena memang dibawakan dengan baik. Saya menilai musik yang diberikan sepanjang anime ini sangatlah baik dan tidak jelek-jelek amat. Untuk pembawaannya sangat baik dari sang pemain musik bisa membawakan anime film Uchiage Hanabi jauh lebih terkenal. Salut kepada pemain dan studio musiknya.

Kesimpulan

Sebagia anime yang memiliki plot yang kurang begitu keren, alasan utamanya hanya mengulang kejadian yang agaksama lalu mengubah kejadian itu agar jauh lebih baik. Hal ini cukup membosankan karena cerita yang ditawarkan tidaklah intens terkesan romantis yang kejar lari. Jadi tidak sepenuhnya baik bahkan terlihat tidak serius dalam pengambaran ini.
Uchiage Hanabi / Fireworks
Kedekatan yang diharapkan 
© Studio Shaft
Tetapi sepenuhnya mungkin agak diobati dengan penggambaran latar belakang yang menarik untuk disimak. Memang latar yang dipakai meang sudah cukup membuktikan bahwa anime ini sudah cukup digarap denga baik. Bahkan musik yang sempat viral adalah salah satu nilai plus yang dibawakan dari anime ini.  Sehingga meskipun ceritanya tidak begitu kuat tapi pembawaan yang dibawakan tetaplah terbaik dalam sisi visual dan musik.

Kelebihan :

  • Musik yang dibawakan sangat baik untuk disimak
  • Viral karena musik yang dibawakan
  • Visual berupa penggambaran background sudah yang terbaik.

Kelemahan :

  • Tidak memiliki cerita yang kuat sehingga cerita tidak begitu intens
  • Plot yang terkesan kurang suka dan kurang dibikin dengan baik.
  • Kedekatan antara Nazuna dan Norimichi hanya sekedar mirip kawin lari tapi gk terbaik dari sini.
  • Beberapa Gap mungkin terjadi tapi saya gk menemukan beberapa tpi berasa kurang
  • Viral karena musik saja.

Skor: 7.2 (Karena musik yang viral cukp menarik).

Uchiage Hanabi / Fireworks
Kejar-kejaran Cinta 
© Studio Shaft
Menurutmu apakah Uchiage Hanabi ini telah memberikan gambaran terbaik yang dia tampilkan atau hanya sekedar viralnya musik. 
Komentar Facebook
0 Komentar Blogger

0 komentar

Post a Comment

Silahkan Tinggalkan Komentar di Blog ini