Kabar Mengejutkan, Kancolle Season 2 Tampilkan Teaser dan Siap Tayang November 2022

Pernahkah kalian menyukai sebuah anime kapal-kapal moe yang kemarin season 1? Mungkin sebagian besar kita menyukai anime semacam ini dan menganggap anime ini sangat menarik untuk kita tonton. Namun apa jadinya jika kabar sangat mengejutkan dan melanjutkannya ke dalam Season 2? Mungkin kita suka akan anime ini?

 

Kancolle Season 2

Kadokawa dengan mendadak akhirnya menampilkan berbagai hal mengenai Kancolle pada Sabtu, 26 Maret 2022 kemarin. Dimana mereka menampilkan berbagai trailer, visual, cast, dan staf serta bulan rilis dari Kancolle Season 2 selama AnimeJapan 2022. Dimana judul dari anime ini sendiri adalah KanColle: Itsuka Ano Umi de (Kan Colle: Someday in that Sea).

 

PV (Ditunggu Update)

PV PV

 

Kadokawa sendiri juga mengungkapkan bawah anime ini akan mendapatkan delapan episode saja (yang biasanya dalam dunia per animean 11-13 episode). Dan khusus Kancolle kali ini menurutnya cukup menarik dan lebih sedikit episode.

 

KV

KanColle Season 2
KanColle Season 2
© Kadokawa / Studio ENGI

 

Twitter Resmi

 

Seiyuu :

  • Saki Fujita
  • Yumi Tanabe
  • Aya Suzaki
  • Yui Horie
  • Iori Nomizu,
  • Yui Ogura
  • Risa Taneda
  • Kozue Hayasaka
  • Wakana Miyakawa
  • Mana Komatsu
  • Ayana Taketatsu
  • Yuki Yamada
  • Nao Toyama

 

Staff :

  • Kazuya Miura sebagai sutradara dalam anime ini
  • ENGI sebagai studio yang memproduksi anime ini
  • Kensuke Tanaka sebagai penulis original dalam franchise anime ini dan sedang menulis naskah dari anime ini
  • Chika Noumi mendesain karakternya
  •  Kaori Ohkoshi sebagai komponis musik ini
  • Dan Yuichi Imaizumi sebagai sutradara suaranya.

 

Cerita :

Menurutku (penulis web ini), kira-kira ceritanya melanjutkan sesuatu yang sudah ada sebelumnya (CMIIW)

 

Info :

Salah satu publisher dari kadokawa sendiri telah melaporkan hasil keuangan pada November 2019 kemarin bahwa akan mengadakan “musim kedua” dari anime Kancolle / Kantai Collection yang dalam masa produksi mereka. Dan Kadokawa sendiri telah memberitahu kepada C2 Kikan pada Januari 2021 bahwa musim kedua Kancolle akan tayang pada 2022.

 

Anime ini sendiri didasarkan pada sebuah game browser web yang telah diluncurkan pada 2013 dan berlatar belakang dimana umat manusia telah kehilangan atas lautan. Serta ada ancaman di beberapa ahli lautan adalah armada Abyssal. Satu-satunya yang bisa melawan ancaman ini adalah Kan-Musu (Fleet Girls), gadis-gadis yang memiliki semangat kapal dan akhirnya dari angkatan laut dan memiliki kemampuan untuk berkapal ria dan bertarung.

 

Season pertama dari Kancolle sendiri telah ditayangkan sebanyak 12 Episode pada Januari 2015.  Dimana episode terakhir dari anime ini pada Maret 2015 telah mengungkapkan sekuel. Dan akun resmi dari anime ini telah memberikan tanda-tanda bahwa mereka akan memproduksi anime baru mereka di dalam tahun – tahun berikutnya.

 

Bahkan akhirnya ada Film Kantai Collection – KanColle yang dibuka di Jepang ada November 2016 dan menghasilkan 560 juta Yen pada Maret 2017.

 

Studio ENGI- Studio animasi 2D /3D penerbit Kadokawa membuat sebuah mesin Arcade dari Anime KanColle sebagai game yang menarik. Bahkan dapat dibilang arcade dari KanColle adalah Arcade yang cukup enak untuk dimainkan.

 

Sumber :  ANN  dan Website Resmi

 

Apakah kalian suka akan anime ini? apakah kalian menunggu Season 2 dari KanColle ini? 

Komentar Facebook
0 Komentar Blogger

0 komentar

Post a Comment

Silahkan Tinggalkan Komentar di Blog ini