Pernahkah pergi ke dalam sebuah isekai yang sangat menarik? Mungkin sangat jarang banget kita pergi ke dunia isekai yang saat ini berkembang dimana-mana. Salah satunya genre Isekai yang satu ini, yakni genre isekai bersifat kimia dan farmasi. Mungkin Sesuatu yang sangat menarik untuk kita simak dari anime ini, Bahkan apakah yang menarik ketika kita menyimak anime farmasi ini?
Isekai Yakkyoku Liz Takayama / Studio Diomedea / Youtube |
Isekai Yakkyoku
Isekai Yakkyoku, atau sering disebut isekai bersifat farmasi dan perobatan. (Pasti Banyak unsur kimia-kimia) Disini kita pasti akan melihat isekai yang satu ini. Kabar baik datang dari website resmi anime Isekai Yakkyoku bahwa mereka pertama kali mengeluarkan Promosi video mereka pada Jum’at, 11 Maret 2022. Anime ini sendiri diadaptasi berdasarkan novel serlia bikinan Liz Takayama berjudul Isekai Yakkyoku (Alternate World Pharmacy). Di dalam PV ini sendiri juga mengumumkan pemain-pemain (seiyuu), staf, serta tayang perdana mereka di sekitar 2022.
PV
KV
KV Isekai Yakkyoku © Liz Takayama / Studio Diomedea |
Seiyuu :
- Aki Toyosaki sebagai Pharma de Medicis
Staf :
- Keizou Kusakawa sebagai sutradara
- Studio Diomedea sebagai produksi anime
- Wataru Watari sebagai penulis skrips serial
- Mayuko Matsumoto sebagai desainer karakter dalam anime ini.
Cerita :
Cerita berpusat kepada seorang pemuda farmakolog yang begitu banyak fokus kepada penelitiannya. Sehingga dia meninggal karena terlalu banyak research penelitian. Dia akhirnya terdampar ke dalam isekai dunia alternatif dan akhirnya bereinkarnasi sebagai Pharma. Keturunan dalam garis keturunan yang sangat mulia dari tabib istana. DI dalam dunia ini, dimana pengobatan dan penyembuhan yang salah merajalela, oleh sebab itu setelah dia terlahir kembali di dalam isekai ni. Memiliki tugas sangat mulia, yakni ia harus menanggung berbagai jenis penyakit dan menyelamatkan berbagai nyawa yang ada , berkat pengetahuannya di masa lalu di mana dirinya gk bereinkarnasi, khususnya farmakologi modern dari kehidupan masa lalunya.
Info :
Liz Takayama sendiri telah meluncurkan cerita anime ini kepada situs pengiriman untuk user Shousetsuka ni Narou (let’s be Novelists). Percetakan MF Books Kadokawa sendiri menerbitkan volume kedelapan dari seri light novel ini dan diilustrasikan oleh keepout pada 21 Juli 2022. Sei Takano sendiri telah membuat serial adaptasi manga ini ke dalam Majalah Comic Flapper Kadokawa dan telah beredar sebanyak 2.3 juta kopi.
Sumber : ANN dan Website Resmi
Apakah kalian menyukai pencapain yang dilakukan oleh sang penerbit dan penulis ini? apakah kalian suka akan manga / light novel yang akhirnya jadi anime bertemakan farmasi ini?