Review Manga Little Witch's Collier/ Collar (Vol 1 - 3) - Chinoku : Penyihir Kecil yang Banyak Masalah

Pernahkah kita membayangkan untuk mengasuh seorang anak? Mungkin hanya sebagian kita yang mungkin meiliki pekerjaan demikian. Dan tidak semua kita suka akan pekerjaan mengasuh anak ini. Mungkin pekerjaan yang terlihat cukup mudah namun sebenarnya pekerjaan in tidak semuanya mudah. Di sisi lain kita bisa melihat bahwa ada sebagian pekerjaan yang susah untuk kita hadapi dalam mengasuh anak. Inilah yang mungkin kita bisa rasakan sebagai pengasuh anak. Bagaimana manga ini akan menjelaskan itu semua?

Little Witch's Collier/ Collar - Chinoku
Little Witch's Collier/ Collar
© Chinoku / Elex Comics /
 Square Enix

Inilah manga Little Witch's Collier / Collar atau Chisana Majo no Collier. Manga 3 volume karya mangaka Chinoku yang diterbitkan di Indonesia oleh Elex Comics pada tahun 2017 sedangkan di Jepang diterbitkan oleh Square Enix pada tahun 2014. Sebuah manga yang cukup sederhana dan terkenal karena keunikan yang dibawakan dalam cerita ini. Apakah yang bikin manga ini menarik untuk dibahas maupun di review? Apakah yang bikin manga ini layak dibaca?


Plot

Bermula dari permintaan sebuah kasil tua di Perancis Selatan, tinggallah penyihir kecil bernama Ruru. Dalam kehidupan sehari-hari Ruru selalu mengenakan kalung leher yang bisa mengendalikan kekuatan yang ia miliki. Namun yang terjadi, penyihir kecil ini dikurung di dalam kastil ini. Sehinga kehidupannya dalah di dalam kurungan tersendiri. Dala hal ini, hingga datanglah pengaruh baru yang bernama Camilo. Bagaimana kehidupan Ruru dan Camilo berikutnya? apa yang terjadi terhadap mereka?

Little Witch's Collier/ Collar - Chinoku
Penyihir kecil yang bermasalah
© Chinoku / Elex Comics /
 Square Enix

Semula kehidupan yang membosankan kini cukup berubah. Sebuah yang dulu dianggap kehidupan boring kini akhirnya berubah dan kehdupan baru yang semakin manis bersama sang pengaruh baru. Pak camilo telah memberikan harapan baru bagi sang Ruru yang merupakan penyihir kecil yang hidupnya selalu di kurung di dalam kastil. Kini mendapatkan perkembangan yang baik bagi seorang penyihir yang suka cemberut. Bagaimana kisah Ruru, Camilo, dan seluruh kehidupan mereka di kastil tua di perancis selatan ini? 


Ceritanya Menarik, Menghibur, Sederhana dan Bertahap

Untuk kali ini yang akhirnya beralih ke dalam genre serial. Cerita yang dibangun oleh Chinoku dalam manga Little Witch's Collier adalah manga yang memiliki cerita yang cukup baik. Dalam artian cerita yang diusung dalam manga ini memang cerita yang sederhana. bertahap, dan menghibur. Memang tema besar yang diusung adalah tema yang bener-bener memberikan cara untuk mengasuh anak nakal. Mengapa cerita ini menarik, berhatap dan enak dibaca?

Little Witch's Collier/ Collar - Chinoku
Kasihan Sekali si Ruru ini .... :(
© Chinoku / Elex Comics /
 Square Enix

Jawabnnya adalah cerita pengasuh anak memang sangat jarang ditambah dengan cerita baru untuk kita nikmati. Memang cerita ini adalah cerita life of life , cerita ini mungkin kita ketahui dari berbagai jenis slife of life yang ada. Mengasuh anak adalah tema yang ada dalam sebagian besar anime maupun manga yang menceritakan cerita pengasuhan anak. Memang betul ada yang demikian adanya. Akan tetapi untuk tema kali ini akan sedikit berbeda daripada yang biasanya.


Tema yang diusung kali ini adalah tema yang memperkenalkan secara bertahap. Bisa dibilang tema yang diusung kali ini adalah tema yang cukup menarik dinikmati. Terutama tema yang mengusung tema mengasuh anak. Namun yang terjadi adalah adalah kisah yang menghibur, sederhana, dan bertahap. Dan setiap ceitanya, setiap chapternya punya keasyikan tersendiri, meskipun hanya satu bagian yang belum dijelaskan secara mendalam. 


Menjadi Pengasuh yang Baik dalam Development Psychology

Pengasuh yang baik harus bisa belajar mengenai psikologi anak. Satu hal yang yang penting adalah kita belajar mengenai psikologi anak yang baru saja menginjak usia dibawah remaja. Mungkin juga anak kecil atau anak-anak. Jelas keingin tahuan, tingkah laku, bahkan segala yang berurusan dengan anak kecil. Terutama dengan mengasuh penyihir kecil yang ada.  Dan kali ini menjelaskan mengenai mendidik dan mengasuh anak jelas perlu korelasi antara usia pendidikan anak yang masih masa perkembangan / psikoloi perkembangan dengan korelasinya mengenai usia yang dia didik. 

Little Witch's Collier/ Collar - Chinoku
Halloo RURU
© Chinoku / Elex Comics /
 Square Enix

Kali ini, kita membahas mengenai apakah dan bagaimana mengasuh anak yang baik? Hal tersebut memang sangat penting dan krusial dikarenakan tidak semua orang memiliki kemampuan dan mengerti mengenai hal ini. terpenting daripada itu, mengerti bagaimana mengasuh anak dengan baik, dan kali ini Camilo telah memperlihatkan cara mengasuh anak dengan sangat baik. Inilah yang harus kita ketahui dan kita terapkan dari pak Camilo ini. 


Oleh sebab itu, mari saya akan mengajak kalian untuk lebih megnenal dekat bagaimana mengasuh anak dengan baik. Seperti apa yang Camilo terapkan untuk mengasuh Ruru. Ruru memang anak yang cukup nakal namun perlu kita sadari bahwa di usia mudanya memang demikian dan perlu pengasuh khusus. Apakah kalian bisa menerapkannya?


Penyihir yang Banyak Masalah

Penyihir Kecil Ruru, Ruru memang masih anak-anak terutama sekitaran anak SMP dibwah yang belum bisa dewasa. Dalam ranah perkembangan anak, jelas Ruru masih perlu banyak belajar. Namun karena dari dulu Ruru tidak pernah diberi pendidikan yang memadai, akhirnya Ruru harus memberontak sekaligus banyak masalah yang harus ia terima. Hal ini wajar mengingat terlalu sering dikurung. 

Little Witch's Collier/ Collar - Chinoku
Ehhh kok ingin Confession wkwkw
© Chinoku / Elex Comics /
 Square Enix

Memang Ruru banyak masalah. Hal tersebut sangat wajar karena mendidik anak seperti ini sangat susah. Termasuk sikap yang ia berikan. Ruru yang banyak masalah ini akhirnya berasa menarik untuk kita ikuti. Karena sikap yang ia berikan. Termasuk sikap yang cemberut dan tidak ingin bersosial. Namun pada akhirnya perubahan sikap karena pengasuh barupun yang mendidiknya sepenuh hati. 


Oleh sebab itu, jika ketemu anak bermasalah. Alangkah baiknya kita perlu mendidiknya sepenuh hati. Karena anak yang bermasalah ini, hanya dapat dididik dengan sentuhan kasih yang begitu indah di dalam masa pertumbuhannya. Inilah yang disebut dengan pendidikan kasih. Kasih yang dapat mengubah anak kecil menjadi jauh lebih baik lagi. Inilah abgi seorang pengasuh yang harus mereka miliki di dalam dididikan ini.


Ending yang Penuh Cinta

Salah satu yang menjadi keunikan tersendiri adalah ending yang diperlihatkan. Entah ini ending karena anak ini baru ABG anak kecil jatuh cinta terhadap seorang pengasuh. Hal ini mungkin bagi kita ya namanya cinta yang dilakukan anak kecil pasti bisa berubah seketika. Namun karnea ending cinta hanya sebatas confession of love yang indah. Maka cukup ditutup dalam sebatas hal demikian? Atau hanya sekedar masih berlanjut?

Little Witch's Collier/ Collar - Chinoku
Ending yang Indah deh Akhirnyaa
© Chinoku / Elex Comics /
 Square Enix

Inilah ending yang disebut dengan ending penuh cinta. Karena cinta dari anak yang telah kita asuh dan mengasuh lebih dalam akhirnya mendapatkan dampak yang begitu baik. Kali ini, anak yang kita asuh akhirnya bisa kita dapatkan cinta dari sang anak. Perlu kita pentingkan disini adalah ending yang diperlihatkan adalah ending yang menurutku okey nyaman.


Pembawaan Karakter yang Menyenangkan

Salah satu yang harus saya acungi jempol meskipun hanya dua orang yang terlihat menjadi pemain utama adalah karkateristik terlihat baik. Baik itu para pengasuh, pengawas, bahkan pemain pembantu. Setuju kalau sebagian besar pembawaan karakter-karakter ini menarik. Mengapa kali ini karakter yang dibawakan cukup menyenangkan?

Little Witch's Collier/ Collar - Chinoku
Ruru dan karakter pembantu lainnya
© Chinoku / Elex Comics /
 Square Enix

Satu hal yang perlu kita sadari bahwa Pak Camilo adalah salah satu dari sekian pengasuh anak kecil yang memiliki kemampuan mengasuh sekaligus mantan aktor terbaik di amerika. Seorang pengasuh yang sangat berbakat dan pengasuh yang berdampak bagi kehidupan anak kecil ini. Penyihir dan anak kecil ini bernama Ruru.


Kedua, adalah jelas Ruru, seorang penyihir kecil dan salah satu penyihir kecil terakhir yang ada di Prancis. Seorang penyihir yang memiliki bakat sihir ini sangat menarik namun sifatnya kekanak-kanakan dan egois ini perlu diperbaiki dahulu sebelum dirinya terjung ke dalam lapangan. Maupun kehidupan bersama manusia. Dalam hal ini, Ruru memiliki peran penting di dalamnya.


Selain mereka berdua, ada Bu Nicole, lalu kepala panti kastil, hingga orang-orang yang pengawas yang datang ke kastil ini. Dalam artian bisa dibilang, mereka ini adalah karaker pendukung yang cukup berpengaruh di dalam manga ini dan menarik untuk dinikmati. Dalam artian pendukung dan karakter ini adalah karakter yang tepat mengisi manga ini. 


Visualisasi yang Imut Khas Kerajaan

Salah satu yang menarik untuk kita nikmati adalah viualisasi yang diberikan saat ini. Dalm artian, visaul kali ini bisa dinikmati dengan baik dan visulisasi ini cukup baik untuk dinikmati. Dalam artian memang visualisasi yang diberikan, memang visualiasi yang cukup berciri khas kali ini. Baik itu dinikmati secara imut maupun pembawaan yang ia berikan kali ini.

Little Witch's Collier/ Collar - Chinoku
Imut Visualnya serta minta tolong
© Chinoku / Elex Comics /
 Square Enix

Memang gua setuju kali ini, visual yang diberikan terlampaui memang sangat imut. Bisa dibilang, visualisasi yang menjadi ciri khas Chinoku untuk menggambarkan rewelnya putri sekaligus pembawaan karakter bisa diacungi jempol dan sangat enak dinikmati disamping gaya yang cukup dark ala penyihir, namun juga dinikmati secara santuy karena manga ini membawa cerita yang tidak terlalu berat.


Kesimpulan

Sebagai manga yang menjelaskan mengenai pengasuh anak. Jelas kali ini manga ini menceritakan mengenai bagaimana mengasuh anak dengan sangat baik. Mengasuh anak dengan memperhatikan dalam teori psikologi perkembangan untuk mengerti bagaimana mengasuh anak dengan sangat baik. Mengsuh anak dengan baik akan dikembangkan oleh sang Camilo untuk mengenal lebih dekat dengan Ruru. Dalam hal ini, Camilo telah memberikan pelayanan perawatan dan pengasuh serta guru yang penting. Dan ini yang perlu kita lihat untuk mengatasi anak bermasalah. Semua ini telah dibangun oleh Chinoku dengan baik.

Little Witch's Collier/ Collar - Chinoku
Rasanya kok gini yakk wkwk (ngakak)
© Chinoku / Elex Comics /
 Square Enix

Selain itu, sangat penting untuk kita sadari bahwa bahwa visual dan karakteristik cukup menarik kita nikmati. Karena apa yang diberikan dalam hal ini, seorang mangaka Chinoku cukup berhasil membawa manga ini kepada perspektif bahwa kisah mengasuh anak sangatlah penting, sekaligus telah membawa kita menikmati dengan visualisasi yang menarik sekaligus membawa karakteristik yang berbeda dan menarik dibawakan. Sangat saya rekomendasi bagi kalian yang suka akan gaya visual dan karakter yang diberikan.


Kelebihan :

  • Sebuah manga yang mengajarkan kita untuk mengerti mengasuh anak.
  • Manga yang memiliki gambar yang cukup imut termasuk gaya ruru yang diberikan imut
  • Cerita yang diberikan sederhana dan memiliki nilai yang sangat penting
  • Slice of Life dibalut komedi, fantasy, dan penyihir.
  • Karakteristik tidak mengecewakan meskipun dua karakter utama yang sangat penting.
  • Karakter pendukung tidak mengecewakan


Kekurangan :

  • Ceritanya sudah pasti gampang ditebak isinya
  • Tidak memberikan itensif cerita yang serius di dalamnya. Dalam artian memang cerita yang diberikan secara mendalam dan jelas kalau mau mencari yang mendalam jangan dari manga ini.
  • Kalau mau mencari cerita yang mendalam. Jelas cerita ini tidak mendalam
  • Unsur komedinya cukup berasa dan mungkin kurang sich. Karena lebih kepada amanat yang diberikan


Penilaian : Mendingan baca dulu baru bisa dinikmati secara mendalam.


Apakah kalian dapatkan dari manga ini? apakah memang manga ini cukup bagus dan layak kalian baca?

Komentar Facebook
0 Komentar Blogger

0 komentar

Post a Comment

Silahkan Tinggalkan Komentar di Blog ini