[Review] Plastic Memories : Membawa Suatu Pesan Sosial yang Tersirat

Kesendirian adalah suatu penyakit khusus yang sangat susah diobat. Bagaimana kehidupan akan selesai begitu saja. Bagaimana apakah mungkin kehidupan dapat dijadikan menyendiri, atau selamanya sendiri? Mungkin dalam kehidupan yang menyendiri adalah suau jawaban sekaligus suatu permasalahan sosial yang menjadikan diri kita terasingkan.
Plastic Memories
Pertemuan di mulai
© Doga Kobo / Aniplex
Sebuah anime digarap original oleh Doga Kobo dengan konsep permasalahan sosial yang dikemas sedemikian rupa sehingga sangat susah membedakan apakah anime ini berbicara mengenai demikian namun tidak. Memang terisolasi dengan lingkungan dan keterikatan hubungan dekat adalah solusi yang ditawarkan sangat mujarab untuk menghilankan terisolasian sosial. Apakah yang akan dipetit dari Plastic memories ini?


Plot

Pertama kalinya dalam masa depan memperkenalkan suatu konsep dimana manusia dapat berdampingan dengan Android yang menyerupai manusia. Perusahaan yang bertanggung jawab untuk keberlangsungan ini adalah SAI. Di mana mereka membangun berbagai giftia yang menjawab seluruh kebutuhan manusia yang benar-benar banyak sekali terisolasi. Giftia ini sendiri memiliki masa hidup yang cukup singkat, yakni81.920 jam (secara kasar 9 tahun 4 bulan). Mereka yang telah melewati waktu tersebut akan berdampak pada perubahan kepribadian, kehilangan ingatan, dan bertindak kasar layaknya bukan manusia lagi.
Plastic Memories
Mencari pekerjaan
© Doga Kobo / Aniplex
Untuk pertama kalinya Tsukasa Mizugaki mendapatkan pekerjaan yang begitu luar biasa. Dimana ia bekerja dalam perusahaan SAI ini. Ia ditugaskan dalam satu terminal dengan seorang cewek bernama Isla. Namun dibalik itu semua Tsukasa dan Isla memiliki fall in love yang sangat misterius dan berbanding terbalik dengan yang lainnya. Keduanya dalam satu tim bertugas untuk mencari para Giftia yang akan mau dipulangkan. Hal inilah yang menjadi tugas mereka berdua untuk menyelesaikan Job yang susah ini. Dapatkan mereka berhasil dalam menjalankan Tugas berat inI?
Perubahan Alur yang tak imbang

Romantis Komedi yang Tepat dan Cukup Imbang

Salah satu hal yang bisa dibawaka dalam anime ini adalah mencoba menuangkan konsep Romantis dan komedi dalam titik yang imbang meskipun tidak sepenuhnya seimbang. Konsep ini yang diusung oleh sang studio mengingat nama anime ini sendiri cukup fenomenal dan tidak masuk akal karena memories dari plastic, tetapi lambat hari akan memahami mengapa ini akan menjadi konsep yang tidak biasa.
Plastic Memories
Kejenakaan Pengungkapan Cinta
© Doga Kobo / Aniplex
Mari kita bahas Romance. Romance disini saya batasi sebagai kedekatan yang dibawakan secara sosial maupun psikologis yang bisa dibilang cinta itu sendiri. Tsukasa tidak secara langsung memiliki kedekatan dengan salah satu android "giftia" bernama Isla. Satu rekan kerja dalam perusahaan SAI yang memproduksi Giftia ini. Konsep percintaan antara manusai dengan giftia sendiri sudah berlangsung cukup lama. tetapi konsep antara Tsukasa dengan Isla cukup istimewa.

Keistimewaan konsep Romance ini sendiri terbentuk saat awal-awal pertatapan mata yang ada. Tsukasa memiliki perasaan terhadap Isla akan tetapi tidak bisa mengungkapkan secara langsung kepada sang Isla, sehingga diam-diam Tsukasa mengungkapkanya kepada teman-teman lainnya. Terbalik Isla hanya meanggap Tsukasa sebagai majikan belaka dengan sifat yang cukup dingin disamping pendiamnya dan kerobotannya. Sehingga baginya cinta seperti apa yang pantas sangat tidak tepat. Sehingga menurut penulis keduanya sama-sama punya masalah mengungkapkan cinta bagaimana dan keduanya memiliki peran hanya sebatas teman kantor saja. Tetapi penulis menilai step by step ini sangat luar biasa. Bahkan setelah Tsukasa, justru Isla berusaha juga
Plastic Memories
Action !
© Doga Kobo / Aniplex
Dikarenakan pengungkapan cinta yang semakin berjalan secara bertahap ini menjadi dua perspektif yang unik. Satu perlaan namun pasti mereka mulai merasakan cinta yang ada. Di sisi lain dalam mengungkapkan cinta yang sebenarnya sangat susah untuk dilakukan. Kesusahaan ini menghasilkan komedi yang  sangat menggelitik telinga dan mata. Sehingga ditengah romance pengungkapan cinta diimbangi komedi yang sangat mudah dicerna. Hal ini cukup menyeimbangkan apa yang ada.
Plastic Memories
Dan Love
© Doga Kobo / Aniplex
Pendekatan seperti ini membawakan kita dalam keterhanyutan yang sederhana dan kecil namun bisa diterima secara baik. Bahkan untuk menjadikan pendekatan semacam ini bisa membawa saya ke dalam konsep percintaan dan pengungkapan cinta yang benar-benar lucu sekaligus cukup mengkarakterikan disini. Meskipun hanya percintaan antara robot beneran dengan manusia, tetapi hal tersebut dibawakan konsep yang sederhana sekaligus menegangkan. Tetapi konsep saling kejar cinta ini cukup dibawakan secara kosnep yang baik. Dan dibawakan secara luar biasa.

Membawa Pesan Sosial yang Tersirat

Salah satu yang ingin disampaikan sebenarnya adalah pesan yang tersirat di dalamnya. Benar pesan ini dibawakan dalam konteks sosial dimana manusia akan sendiri akan mengalami keterasingan sosial yang ada disekitar mereka. Bahkan dalam hal ini sendiri manusia dalam konteks psikologis juga semakin tinggi umur, semakin besarnya peluang bahwa manusia semakin mengalami terisolasi terhadap lingkungan. Hal ini menjadi permasalahan genting tiap tahunnya menjelang manusia semakin tua.
Plastic Memories
Giftia dikembalikan
© Doga Kobo / Aniplex
Secara pribadi giftia adalah project baru yang menjadikan manusia semakin memiliki teman disamping maupun disekitar mereka. Pesan yang ingin ditangkap giftia adalah "lu bro, lu butuh temenkan yang menemanimu? Sini gw temani lu sampai gw koid" itulah yang menjadi bagian yang diimpikan setiap orang terlebih bagaimana giftia berusaha menawarkan itu semua. Bagiamana sang Giftia menemani kita? Bagaimana sang android ini bahkan sangat persis manusia dapat menemani kita? Bahkan sang robot giftia adalah salah satu bagian yang sempurna dalam hidup? Mengapa tidak karena Giftia adalah jawaban akhir untuk diri kita merasakan hidup.
Plastic Memories
Kenangan bersama Giftia
© Doga Kobo / Aniplex
Memang kehadiran giftia ini sangat istimewa ketimbang eksistensi manusianya itu sendiri? Mengapa demikian karena hampir setiap tindakan Giftia mencerminkan kehidupan manusia yang terisolasi terhadap sosial maupun SANGAT MEMBUTUHKAN kehadiran sang manusia ini. Kok ngomongi manusia sich? Karena dalam konteks sosial kita sangat membutuhkan masyrakat maupun orang disekeliling kita untuk melaksanakan namanya hubungan sosial yang sangat baik. Dan Plastic Memories sebenarnya "Ingin" menyampaikan itu agar kita mengenal jadi diri kita sebagai manusia.

Plot yang kurang

Sebenarnya entah kenapa seteah episode 6 ini sendiri, meanwhile episode 7 keatas saya merasakan kekosongan yang terdalam dari anime ini. Saya sedikit merasakan arus utama anime ini sendiri terjadi sampai ke episode 6 saja. Namun semakin naiknya episode semakin menunjukkan ha-hal yang sebenarnya memutar pada pusat bagian sub : Romantis Komedi ini.

Pada awal yang kuanggap episode 1 sampai 6 sebenarnya adalah episode yang cukup meningkat ritmenya yang diberikan. Alasan utamanya jelas ritme yang dihasilkan adalah ritme yang meningkat sekalius menimbulkan sesuatu yang benar-benar sangat dinantikan setiap episodenya. Namun entah yang menjadi  saya tidak enak ketika mencob aepisode diatas 7. Episode diatas 7 sendiri memiliki perputaran yang benar-benar aneh memutar mengenai romantis dan komedi. Sesuatu yang benar-benar memutar saja yang diperlihatkan sepanjang episode 7 sampai 13 ini. Namun pada akhir kesempatan, yaitu 2 episode akhir yang menampilkan beragam kedekatan yang cukup baik antara karakter utama dengan karkater utamanya.
Plastic Memories
My Fell maybe
© Doga Kobo / Aniplex
Meskipun episode 7 keatas berasa sangat putar-putar, tetapi episode 12 sampai 13 memiliki suatu pendekatan yang cukup intens antara isla dan tsukasa yang menjadi penilaian tersendiri yang menarik. Saya menilai pendekatan isla dan tsukasa ini merupakan obat tersendiri bagi para fans yang mengharapkan sesuatu yang intens dari kedua. Salah satu hal inilah yang mengobati seluruh kegelisahan penonton dikarenakan tidak mendapatkan porsi yang layak antara episode 7 - 11 keatas. Jujur karena episode inilah saya merasa jati diri plastic memories dan kedekatan romantis komedi semakin pass. Serta tidak memutar dan cukup langsung to the poin yang ingin ditampilkan

Karakteristik Pemain Pembantu yang Kurang

Untuk kali ini karakteristik Tsukasa dan Isla boleh dibilang sangat mendominan seluruh jalannya. Anime Plastic memories, Namun yang cukup kurang datang dari pemain pembantu yang kurang mendapatkan karakteristik khusus. Beberapa pemain pembantu hanya menampilkan sekilas dari apa yang ada mereka lakukan. Lalu tidak berhenti begitu saja, mereka hanya mendukung jalannya Tsukasa dan isla dalam anime ini.
Plastic Memories
Mungkin dikit yang kuattapi
 gk berdampak juga
© Doga Kobo / Aniplex
Secara umum, pemain pembantu bagiku kurang mendapatkan porsi cukup (memang selayaknya) dan tidak memiliki ciri khas yang memadai dalam anime ini. Meskipun beberapa pemain pembantu berusaha untuk memberika jadi diri dia sebaga pemain yang sebenarnya diperlukan. Tetapi gagal dan masih kurang nampak keren maupun kurang nampak kemampuannya. Sehingga karakteristik pemain pembantu masih kurang begitu spesial dalam anime ini.

Mengulang bagian paragraf pertama. Karakteristik dari Tsukasa dan Isla hampir mirip-mirip di beberapa bagian. Seperti susahnya mendapatkan pacar maupun sifat-sifat yang saling malu atau sama-sama susah mengungkapkan rasa cintanya yang mendalam kepada karakter utama yang ada dalam bagian ini. Sehingga kelamaan apa yang akan diungkapkan ini sendiri. Sehingga terlihat itulah permasalahan yang ada.

Visual yang Mengesankan

Tidak terlalu banyak komentar dari visual yang mereka tampilkan. Memang berasa cukup baik sepanjang mereka menampilkan visual yang ada sepanjang anime ini. Sungguhan kali ini visual yang diberikan dalam anime Plastic Memories cukup baik. Saya bisa bilang cukup mengesankan di tahun 2016 saat itu. Dimana bagian ini sendiri sangat mengesankan sekaligus pembawaan yang diberikan sudah cukup mengesankan.
Plastic Memories
Visualnya fix keren
© Doga Kobo / Aniplex
Secara konsep visual yang diperlihatkan secara sci-fi modern untuk menghasilkan suatu konsep yang cukup moderen. Saya merasa bagian ini sendiri sangat keren dimana mengcoba menjawab permasalahan sosial manusia. Permasalahan sosial ini sendiri akan menjadi permasalahan yang polemik maupun pelit dimana setiap orang past memiliki permasalahan yang cukup serupa dengan ini. Jawaban pasti adalah isolasi sosial. Pasti Isolasi sosial, namun juga visual harus dibikin secara konsep modernisme dan sci-fi. Okey Fix, visualnya mengesankan dan cocok dengan tema tersirat ini. OK FIX COCOK n MENGESANKAN?

Musik

Kali ini mereview musik yang dibawakan. Saya mungkin sedikit mengingatkan antara Plastic Memories maupun Charlotte, Angel Beat, dan Clannad. Alasan utama ketiga anime ini muncul dikarenakan rasa-rasa genre slice of life mungkin serupa dengan anime Plastic Memories. Sehingga saya rasa entah apa yang merasukiku untuk membandingkan musik yang diberikan.

Pertama entah yang ku rasakan awal Opening yang diberikan adalah memberikan konsep setara dengan Angel Beat di awal pembukaan. Entah yang diberikan demikian namun nada musik yang diberikan mungkin mirip dengan salah satu musik Chalotte yang mungkin. Lalu untuk mencapai ending, entah musik maupun perasan mengarah pada Clannad. Sehingga menurut saya anime Plastic memories baik dalam segi visual maupun musik mengarahkan ya semacam itulah semacam nada-nada bumbu-bumbu dari beberapa anime sebelumnya.

Kesimpulan

Pembawaan Romantis komedi adalah bagian terpenting di dalam Anime Plastic Memories. Hal ini dilihat dari apa yang mereka bawakan. Hal yang terpenting mereka bawakan adalah romantis komedi. Namun hal tersebut baru berasa ketika mulai memasukin episode 7 keatas yang merupakan muter-muter (menurutku) ditambah kurang keren. Namun sampai ke akhir 12 dan 13 telah berhasil memukau dan tepat langsung to the poin. Beberapa sentuhan yang diperlihatkan dalam anime ini seakan-akan mirip copy blueprint namun itu tidak menjadi soal utama karena romantis maupun kedekatan sang Tsukasa maupun Isla.

Secara konsep cukup baik untuk mengkritisi permasalahan sosial "terisolasi secara sosial" adalah sesuatu yang menjadi persoalan sekaligus permasalahan pelit yang terjadi diera modern saat ini dan perlu dibrantas. Sebagai permasalahan setiap masa dan masa modern yang akan mendatang, jelas eksistensi keberadaan Manusia sangatlah penting untuk kita sikap di era modern saat ini.

Kelebihan

  • Komedi dikemas dengan romantis yang okey
  • Memiliki pesan tersirat yang sebenarnya permasalahan sosial jaman now, yakni makhluk sosial maupun terisolasi sosial
  • Musik berasa okey.
  • Karakter utama memerankan bagian dengan baik.
  • Endignya greget
Plastic Memories
Sudah berdua dalam alam baka?!?
© Doga Kobo / Aniplex

Kekurangan

  • Plot berasa masih hampa atau hanya kuat di depan, setelah episode 6 tidak memiliki makna.
  • Peran karakter pembantu tidak begitu mencolok kadang hanya pendamping normal
  • Beberapa bagian giftia jadi monster terlalu nangung.
  • Episode awal sampai episdoe 6 terlalu nanggung..
Plastic Memories
Good Bye Isla...
© Doga Kobo / Aniplex


Nilai : 8,1/10


Bagaimana apakah permasalahan sosial modern ini dapat teatasi atau menjadikan anime ini suatu hal yang sia-sia belaka? Semua kembali padamu
Komentar Facebook
0 Komentar Blogger

0 komentar

Post a Comment

Silahkan Tinggalkan Komentar di Blog ini